Gambar slide

  • Majunya Dunia Karena Tekhnologi.
  • lallala.
  • New Aplikasi BB.

Jumat, 16 Maret 2012

Kapan New iPad Masuk Indonesia?




New iPad (Ist)
Jakarta - Gelombang pertama penjualan New iPad telah serentak dilakukan di sejumlah negara hari ini, Jumat (16/3/2012). Lantas, kapan giliran Indonesia?

Menurut Lisa Widyawati, Head of Sales & Marketing PT Sinar Eka Selaras (SES), salah satu distributor produk Apple di Indonesia, iPad generasi terbaru kemungkinan baru menyambangi Tanah Air dua hingga tiga bulan lagi.



"Antara dua sampai tiga bulan lagi kita baru dapat kepastian dari Apple pusatnya. Tapi bisa juga lebih cepat datangnya," tukas Lisa, kepadadetikINET.

Lisa optimistis 'iPad 3 tanpa nama' akan hadir lebih cepat menyambangi Tanah Air ketimbang produk Apple lainnya. Sebab, penjualan iPhone sebelumnya menorehkan hasil bagus di Indonesia, hingga mampu mengangkat gradeIndonesia di mata Apple.

"Kita optimistis new iPad bakal masuk lebih cepat, mengingat penjualan produk Apple sebelumnya cukup bagus," tambahnya.

Setelah diumumkan beberapa waktu lalu, hari ini, Jumat (16/3/2012), adalah hari penjualan perdana iPad generasi terbaru Apple.

Adapun harganya untuk new iPad WiFi: USD 499 (16GB), USD 599 (32GB) dan USD 699 (64GB). Sementara untuk versi WiFi+4G: USD 629 (16GB), USD 729 (32GB) dan USD 829 (64GB).

"Kita belum tahu berapa harga yang ditawarkan di Indonesia. Namun saya pikir tidak akan jauh berbeda. Karena perbedaannya di sini kita harus bayar macam pajak," Lisa menandaskan.

Simber: detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar